8 Manfaat Kacang Almond bagi Kesehatan Baik untuk Penderita Diabetes
BERITA KESEHATAN

8 Manfaat Kacang Almond bagi Kesehatan

8 Manfaat Kacang Almond bagi Kesehatan

8 Manfaat Kacang Almond bagi Kesehatan- Manfaat kacang almond bagi kesehatan tentunya dipengaruhi oleh kandungan nutrisinya yang melimpah.

Kacang almond memiliki kandungan serat pangan, lemak tak jenuh, serta beberapa jenis vitamin B, dan vitamin E.

Tidak hanya itu, kacang almond juga memiliki kandungan mineral yang juga bermanfaat bagi tubuh seperti kalsium, magnesium, zat besi hingga zinc.

Tidak heran kacang yang rasanya enak ini dapat mengatasi berbagai macam penyakit.

Manfaat kacang almond bagi kesehatan bisa kamu dapatkan dengan mengunsumsinya secara teratur.

Dalam satu ons almond, kamu akan mendapat 3,5 gram serat, 6 gram protein, dan 9 gram lemak tak jenuh tunggal.

Namun, kamu tetap harus membatasi konsumsi kacang almond agar tidak berlebihan. Hal ini karena kacang almond memiliki kandungan kalori.

Agar kalori tetap terjaga, batas memakan almond yang tepat adalah satu ons per hari atau 23 kacang almond.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (4/9/2020) tentang manfaat kacang almond bagi kesehatan.

Sebuah penelitian menemukan bahwa manfaat kacang almond dapat mengurangi kolesterol buruk dan meningkatkan kolestrol baik.

BACA JUGA : PREDIKSI PERTANDINGAN BOLA 07 – 08 September 2020

Hal ini tentunya sangat penting untuk menghindari risiko kesehatan seperti serangan jantung dan stroke.

Kacang almond dapat menekan kolesterol berkat kandungan vitamin E.

Vitamin E merupakan antioksidan yang mampu melindungi sel darah terhadap kerusakan, sekaligus mencegah penyumbatan arteri akibat kolesterol.

Tidak hanya itu, mengonsumsi kacang almond saat memakan makanan tidak sehat seperti keripik atau permen pun dapat mengurangi kolesterol buruk hingga 10%.

Kandungan almond seperti serat, vitamin E, dan asam lemak omega 3 juga dapat bermanfaat bagi kesehatan jantung.

Sebuah studi yang menggunakan almond sebagai camilan dalam pola makan tertentu, menemukan bahwa almond mampu mengurangi faktor risiko penyakit jantung koroner.

Untuk mendapatkan manfaat untuk kesehatan jantung yang maksimal, usahakan untuk memakan cangkang almondnya juga.

Manfaat kacang almond bagi kesehatan juga berpengaruh baik untuk penderita diabetes.

Penelitian yang dilakukan terhadap penderita diabetes tipe 2 mengungkap, seseorang yang mengonsumsi kacang almond dapat mengurangi obat-obatan, dibanding yang tidak mengonsumsinya.

Anjuran untuk mengonsumsi kacang almond bagi penderita diabetes dapat membantu penderita penyakit tersebut merasa kenyang lebih lama,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.