Cristiano Ronaldo lagi subur-suburnya di Arab Club Champions Cup 2023. Kapten Al Nassr itu selalu mencetak gol di empat laga terakhir!
Al Nassr berhasil melaju ke final Arab Club Champions Cup, Rabu (9/8/2023) malam WIB. The Global Club lolos setelah mengalahkan Al Shorta 1-0 di Prince Sultan bin Abdul Aziz Stadium.
Gol semata wayang Al Nassr dicetak Ronaldo pada babak kedua. CR7 membobol gawang Al Shorta dari eksekusi tendangan penalti.
Ini menjadi gol keempat Cristiano Ronaldo di Arab Club Champions Cup 2023. Bomber Portugal itu mampu menorehkan namanya di papan skor dalam empat pertandingan beruntun.
Rinciannya, Ronaldo mencetak masing-masing satu gol dalam dua pertandingan di fase grup menghadapi Monastir dan Zamalek. CR7 kembali menggetarkan jala lawan saat bersua Raja CA di perempatfinal.
Empat gol yang dicetak Ronaldo sejauh ini membawanya menjadi top skor sementara Arab Club Champions Cup. Dia mengungguli bintang Al Ittihad, Karim Benzema, yang mengumpulkan 3 gol.
Cristiano Ronaldo masih bisa menambah golnya menyusul keberhasilan Al Nassr ke final Arab Club Champions Cup. Sadio Mane cs menanti pemenang antara Al Hilal vs Al Shabab.
Bagi Al Nassr, ini merupakan final pertama mereka dalam sejarah keikutsertaan di Arab Club Champions Cup. Babak pamungkas dijadwalkan pada Minggu (13/8) dini hari WIB.